×

L O A D I N G

CBN SURVIVOR SHOWDOWN 3 Usai, Wilson dan Rere Bredel Beri Tips Untuk Tim Esports Muda!

Turnamen CBN SURVIVOR SHOWDOWN musim ini telah mendatangkan banyak nama-nama dan tim baru yang tampaknya tidak dapat diremehkan kemampuan bertandingnya. Namun demikian, tim-tim ini masih sulit untuk mengimbangi permainan ketika harus bertemu dengan tim yang sudah memiliki jam terbang tinggi di turnamen. Wilson dan Rere Bredel pun menanggapi hal ini, kedua caster CBN SURVIVOR SHOWDOWN Season 3 mengutarakan tips yang perlu diketahui tim-tim esports muda yang kelak menjadi pro player dan pro tim ke depannya.

Rere dan Wilson sepakat bahwa kalah atau menang dalam turnamen adalah bagian dari pengalaman tiap tim dan playernya. Hal yang paling penting adalah menunjukkan kehadiran tim pada turnamen atau kompetisi itu sendiri. Sebab menurut kedua caster CBN SURVIVOR SHOWDOWN Season 3 ini, kita tidak pernah tahu siapa yang menyaksikan turnamen tersebut. Apabila salah satu dari penonton adalah talent scouter dari tim-tim ternama, bisa saja mereka akan ‘menarik’ player yang memang berpotensi untuk menjadi kandidat pemain di tim papan atas.

Rere dan Wilson juga mengatakan bahwa dalam sebuah permainan yang perlu dipastikan tidak hanya kemahiran personal, melainkan kapabilitas ‘decision making’ dari tiap situasi yang dihadapi. Kemampuan player memperhitungkan langkah ke depan dalam sebuah match menjadi krusial, sebab dapat mempengaruhi alur bermain keseluruhan tim selama keberlangsungan suatu pertandingan. Oleh karena itu, Rere dan Wilson berujar bahwa di dalam tiap kompetisi atau turnamen sebaiknya tiap player memberikan upaya terbaiknya. Kemenangan itu hanyalah bonus, sedangkan kekalahan juga bukan menjadi tolak ukur yang signifikan untuk perorangannya. Kedua caster baik Rere dan Wilson juga sepakat bahwa sebisa mungkin tim-tim baru terus giat mengikuti turnamen seperti CBN SURVIVOR SHOWDOWN untuk mengasah skill di bawah tekanan kompetitif.




Share this article

Rate this article



Rekomendasi Artikel Lainnya

Live Chat