×

L O A D I N G

Pisang Goreng Jadi Dessert Goreng Terbaik Di Dunia

Semua pasti tidak menyangka, cemilan pisang goreng yang biasa sering dijajakan di pinggir jalan ini berhasil dinobatkan sebagai cemilan goreng terenak di dunia versi TasteAtlas tahun ini. Melalui ulasannya yang dirilis pada artikel “50 Best Deep-Fried Desserts in the World” TasteAtlas memetakan pisang goreng pada urutan pertama dengan perolehan rating sebesar 4,6. Pisang goreng mampu mengalahkan cemilan dari berbagai negara lainnya seperti churros dari Spanyol yang hanya berhasil menduduki peringkat ke-10 dengan rating 4,3.

Perlu diketahui, pisang goreng sendiri diperkenalkan oleh bangsa Portugis yang datang ke Indonesia pada abad ke-16. Pada waktu itu bangsa Portugis memiliki kebiasaan mengolah makanan dengan menggunakan terigu, termasuk sajian pisang goreng yang biasanya mereka santap sebagai menu sarapan. Lantas kebiasaan tersebut menyebar di Indonesia dan diadopsi hingga saat ini dengan pengolahan yang telah disesuaikan dengan lidah orang Indonesia.

Hidangan ini biasanya akan disajikan sebagai makanan pendamping dikala sedang menikmati secangkir teh atau kopi panas. Rasa manis dari pisang dan gurihnya adonan tepung akan menjadi perpaduan yang pas jika disantap saat selagi hangat. Apalagi harumnya pisang goreng saat matang yang menggugah selera makan, siapapun pasti tidak akan tahan untuk tidak mencicipi hidangan ini. Proses pengolahan pisang goreng pun terbilang cukup sederhana, hanya dengan mencelupkan pisang ke dalam adonan tepung dan digoreng hingga kuning keemasan, cemilan ini sudah bisa kalian hidangkan.

Pisang sebagai bahan utama dari pembuatan pisang goreng pun cenderung beragam jenisnya dan memiliki rasa yang berbeda, seperti pisang kepok dengan tekstur legit dan rasa yang tidak terlalu manis, pisang tanduk dengan tekstur legit dan rasanya yang manis, serta pisang raja dengan tekstur empuk dan rasanya yang manis. Hal ini dapat disesuaikan dengan selera masing-masing. Dalam dunia kuliner sendiri, sajian pisang goreng terus mengalami berbagai inovasi baru yang semakin menarik perhatian dan menambah kepopuleran pisang goreng di berbagai lapisan masyarakat.

Selain pisang goreng yang menempati urutan pertama, TasteAtlas juga merangkum sejumlah makanan dari berbagai dunia lainnya seperti cemilan picarones dari Peru yang dibuat menyerupai cincin dengan taburan sirup tebunya yang manis pada urutan ke-2, bola de berlim dari Portugal dengan taburan gula dan isian custard manis pada urutan ke-3, pastelitos criollos dari Argentina dengan isian pasta ubi jalar pada urutan ke-4, krapfen dari Austria dengan tekstur lembut dan variasi topping pada urutan ke-5 dan masih banyak lagi makanan yang berhasil dinobatkan sebagai cemilan goreng terenak di dunia versi TasteAtlas.



Share this article

Rate this article



Rekomendasi Artikel Lainnya

Live Chat