×

L O A D I N G

Resep Ikan dan Kentang Goreng, Cemilan Lezat Mengenyangkan

By: Dens.TV Original Production

Dikenal sebagai fish and chips, resep ikan dan kentang goreng adalah makanan asal Inggris yang menyajikan perpaduan ikan fillet dengan kentang goreng. Resep ikan dan kentang goreng banyak ditemukan di restoran dan kafe di Indonesia. Tak perlu jauh-jauh ke restoran untuk mencicipinya, kamu juga bisa membuat resep ikan dan kentang goreng sendiri di rumah. Resep ikan dan kentang goreng menyuguhkan kerenyahan ikan berbalut tepung dengan kentang goreng yang disajikan dengan saus tartar. Resep ikan dan kentang goreng banyak disukai karena bisa dijadikan sebagai cemilan lezat yang mengenyangkan. Yuk simak resep selengkapnya!

Bahan:

2 fillet Ikan Dori


350 gram Tepung Terigu


150 gram Tepung Beras


½ sdt Baking Powder


½ sdt Baking Soda


500 ml Soda


100 ml Air


Garam secukupnya


Lada bubuk secukupnya


Kentang Goreng


Minyak


Bahan Saus Tartar:

2 buah Timun


1 butir Telur Rebus


3 sdm Mayonaise


¼ buah Lemon. Peras


 ½ Bawang Bombay. Potong dadu


Daun parsley. Cincang


Gula Secukupnya


Garam Secukupnya


Lada Bubuk Secukupnya

Cara Membuat Saus Tartar:

  1. Siapkan timun. Potong memanjang timun menjadi 4 bagian. Bersihkan bagian biji. Potong kembali timun masing-masing menjadi 5 bagian. Lalu potong membentuk kotak-kotak kecil. Sisihkan.
  2. Hancurkan telur rebus menggunakan garpu. Tambahkan mayonaise. Aduk rata.
  3. Tambahkan bawang bombay. Aduk. Masukkan gula, lada bubuk, air perasan lemon. Aduk. Tambahkan parsley. Aduk.
  4. Siapkan potongan timun. Tuang air perasan lemon ke atas timun. Aduk rata.
  5. Masukkan potongan timun yang sudah dicampur dengan perasan lemon ke dalam saus tartar. Aduk

Cara Menggoreng Ikan Dori:

  1. Siapkan fillet ikan dori. Marinasi ikan dengan taburan garam dan lada bubuk hingga ke semua sisi.
  2. Siapkan tepung kering dan tepung basah untuk melumuri ikan. Siapkan piring untuk tepung kering dan mangkuk untuk tepung basah.
  3. Siapkan adonan tepung basah. Campurkan tepung terigu, tepung beras, baking soda, baking powder dan air soda untuk memberikan tekstur crunchy pada ikan. Aduk rata.
  4. Lumuri ikan dengan tepung kering ke seluruh sisi. Kemudian masukkan ikan ke dalam adonan tepung basah. Sisihkan.
  5. Panaskan wajan dan minyak. Goreng ikan hingga berwarna coklat keemasan. Tiriskan.

Cara Menggoreng Kentang:

  1. Panaskan minyak kembali lalu goreng kentang hingga matang. Tiriskan. Letakkan kentang goreng ke mangkuk. Campur kentang dengan saus tartar. Aduk.
  2. Plating ikan dori dan kentang goreng dengan campuran saus tartar di pan saji. Tambahkan potongan lemon dan daun parsley sebagai garnish.
  3. Resep ikan dan kentang goreng siap disantap.

Resep ikan dan kentang goreng, santapan yang enak dan gurih yang cocok untuk menemani waktu santai bersama keluarga atau orang-orang terdekatmu. Yuk saksikan tayangan resep ayam saus madu di “Secret Chef Season 2 Episode 8 : Home Sweet Home” yang akan tayang pada Sabtu, 2 Maret 2024 pukul 19.00 WIB dan ada tayangan ulang pada Jumat, 8 Maret 2024 pukul 11.00 WIB hanya di Dens Food Channel. Kamu bisa nonton VOD “Secret Chef” yang tersedia setiap Rabu.



Share this article

Rate this article



Rekomendasi Artikel Lainnya

Live Chat